Berkat Mediasi Presiden PMMI, Berhasil Mendamaikan Perseteruan Antara UB dan RB Tanpa Proses Hukum

News201 views

GLOBALSULTRA.COM .KENDARI,-
Perseteruan yang terjadi beberapa waktu lalu antara UB dan RB akhirnya berujung damai. Hal ini tercapai atas adanya mediasi yang dilakukan oleh Presiden Pemersatu Masyarakat Muna Indonesia (PMMI) YM La Ode Riago.SH Sangia Kobenteno,atas upayanya mendamaikan Anggota DPD RI Umar Bonte (UB) dan Kadis Kominfo Sultra, Ridwan BadaIlah (RB) di Markas PMMI di Kota Kendari, Selasa 14 Oktober 2025.

UB dan RB usai ditengahi oleh Presiden PMMI secara adat sepakat berdamai. UB usai mengatakan keduanya sepakat berdamai.

Baca Juga:  Gugur Dalam Tugas, Jenazah Bripka Anumerta Ronald M. Enok Diterbangkan ke Jayapura Dan Dimakamkan di Sentani

“Kita sudah damai,” ujarnya singkat. Senada dengan hal tersebut RB juga menyampaikan hal serupa bahwa kedua belah pihak telah sepakat berdamai.

“Kita sudah bertemu, difasilitasi orang tua kita, kita sudah bersepakat damai, sudah tidak ada masalah lagi,” jelasnya.

Ditempat yang sama YM La Ode Riago.SH Sangia Kobenteno menuturkan bahwa kedua belah pihak telah berdamai secara adat dan kedua belah pihak juga tidak akan melanjutkan ke proses hukum.

Baca Juga:  Kapolda Sultra Serahkan 200 Paket Bantuan Sosial Kepada Warga Terdampak Banjir di Konawe Utara

“Kita berkeluarga, sudah kita selesaikan secara adat, baik Umar Bonte dan Ridwan Badalah tidak akan melanjutkan ke proses hukum,” tuturnya.

Pihaknya juga menyampaikan agar semua pihak tidak gampang terprovokasi.

Perseteruan antara UB dan RB telah diselesaikan secara adat di markas PMMI dan di hadiri oleh tokoh masyarakat, toko adat muna diantaranya.
-Prof.Dr.H. la ode -abdul rauf MS. -Drs.La ode khalifa,
-H.La La ode -usman silo.Se,Msi, -Dr.Bahtiar.Msi
-Drs.La Nika
-Drs.Ayub rintaka
-Dr.La ode Agusalim mando Msi
-Dr.Lade -Sirjon.Sh.LM
-La ode murdani
-Sugianto fara
Yang di pimpin lansung ole presiden Pemersatu masyarakat muna Indonesia sekaligus ketua majelis adat kerajaan nusantara muna Raja Muna YM La ode Riago.SH sangia kobenteno menyatakan bahwa perseteruan tersebut.

Baca Juga:  Akademisi Papua Apresiasi Kinerja Satgas Ops Damai Cartenz Dalam Menangani Aksi KKB

Laporan: Redaksi

.

Komentar