oleh

Polres Kolaka Luncurkan Program Polri Berprestasi untuk Peningkatan Kompetensi Personel

GLOBAL SULTRA.COM.Kolaka,– Kepolisian Resor (Polres) Kolaka terus menghadirkan berbagai program inovatif di bawah kepemimpinan Kapolres AKBP Yudha Widyatama Nugraha. Setelah sebelumnya meluncurkan Program Sahabat Polri, kini Polres Kolaka kembali menghadirkan program baru bertajuk Polri Berprestasi.

Kapolres Kolaka AKBP Yudha Widyatama Nugraha menjelaskan bahwa Polri Berprestasi merupakan inovasi yang bertujuan untuk meningkatkan kompetensi personel, khususnya dalam perubahan sikap dan perilaku.

Baca Juga:  Hari Anti Korupsi Diperingati Setiap 9 Desember: Pj Gubernur Teguhkan Komitmen Berantas Korupsi Untuk Indonesia Maju

“Program ini menjadi salah satu bentuk pembinaan personel Polres Kolaka guna mendorong peningkatan motivasi dan kinerja anggota dalam menjalankan tugas kepolisian,” ujar AKBP Yudha, Sabtu (8/2/2025).

Program Polri Berprestasi mencakup beberapa kegiatan utama, yakni:

1. Pemberian Kultum – Setiap pagi saat apel, seorang ustaz akan memberikan kuliah tujuh menit (kultum) kepada personel guna membentuk karakter yang lebih baik.

Baca Juga:  Yudhianto M Anton Timbang -Nirna Lachmuddin Resmi Diusung Oleh Partai Gerindra Untuk Pilwali Kota Kendari Periode 2025-2030

2. Reward dan Punishment – Kapolres Kolaka akan memberikan penghargaan setiap bulan kepada personel yang berprestasi dalam bidang operasional dan pembinaan. Selain itu, penerapan sanksi bagi anggota yang melanggar aturan juga dilakukan secara terukur.

3. Pembinaan Karier – Sistem merit diterapkan dalam pembinaan karier, sehingga setiap personel memiliki kesempatan yang adil untuk berkembang sesuai dengan prestasi dan kinerja mereka.

Baca Juga:  Dalam Rangka Peringatan Hari Jadi ke -43, Lanal Kendari Gelar Funwalk

AKBP Yudha menegaskan bahwa pemberian penghargaan bagi personel yang berprestasi merupakan bagian dari kebijakan pimpinan Polri untuk meningkatkan semangat kerja anggota.(Redaksi)

.

Komentar